5 TIPS MEMILIH SOFA UNTUK RUANG TAMU MUNGIL

5 Tips Memilih Sofa Untuk Ruang Tamu Mungil | Sofa adalah salah satu furnitur utama yang bisa menghadirkan kesan berbeda pada tatanan desain interior rumah. Furnitur ini dapat diibaratkan sebagai furnitur yang memberikan jiwa, selain berfungsi sebagai tempat duduk, sofa juga bisa ditampilkan untuk pemanis dan menambah suasana ruangan agar tampil indah.

WhatsApp : 089-665-104-307
Telp : 0823-2052-7163  / 0823-1580-4463

Tidak jarang orang kesulitan dalam menentukan sofa ruang tamu. Apalagi jika ruang tamu yang dimiliki termasuk ruang tamu mungil yang memiliki lahan tidak terlalu luas. Dengan ukuran dan bahan yang beragam membuat Anda harus lebih cermat dalam memilih sofa dengan ukuran yang tepat sekaligus nyaman. Berikut beberapa tips memilih sofa untuk ruang tamu mungil.

1. Kenyamanan sofa
Kenyamanan sofa bisa dilihat dari berapa lama kita dapat duduk di sofa tersebut. Idealnya kita duduk disofa sekitar 15-30 menit. Apabila selama waktu tersebut kita merasa tidak nyaman, maka sofa itu bukanlah pilihan yang tepat.

2. Jenis sofa
Gunakanlah sofa jenis upholstery. Sofa jenis ini sangat cocok dan nyaman dipakai ketika menerima tamu. Terlebih kualitas dari sofa ini sangat kuat dan tidak mudah rusak. Sofa ini juga memberikan kenyamanan saat diduduki karena terdapat bantalan empuk.

3. Model sofa
Kesesuaian gaya adalah faktor utama dalam hal visual, sehingga ruang tamu mungil tersebut bisa memberikan interor yang cantik dan enak dilihat. Jika keseluruhan ruang bergaya modern maka pilihlah sofa yang bergaya modern. Dan juga interior klasik dengan model sofa minimalis bergaya klasik. Anda bisa memadukan beberapa gaya agar tidak terlalu monoton. Agar terlihat harmonis, tentukan terlebih dahulu unsur-unsur penyatu antar ruang dan sofa. Unsur tersebut dapat berupa warna atau jenis material.

4. Warna sofa
Pemilihan warna menjadi penentu dalam menciptakan tampilan yang menarik. Warna terang dan natural bisa Anda pilih untuk memberikan kesan luas pada ruang tamu minimalis atau mungil. Warna yang senada antara kombinasi warna sofa dengan warna latar ruangan bisa menciptakan  suasana yang mengalir, serasi, dan tenang. Apabila menginginkan suasana yang dramatis, Anda dapat memilih warna komplementer dengan kombinasi lain yang menarik. Seperti sofa minimalis berwarna ungu yang dipadukan dengan latar biru muda, atau perpaduan warna abu-abu dengan merah sebagai aplikasi warna kompleks yang bisa memberikan kesan dinamis.

5. Pola atau corak
Anda harus berhati-hati dalam memilih corak karena corak sofa yang mencolok atau lebih berat di ruangan yang kecil bisa memberikan kesan yang terlalu ramai dan kurang enak dipandang. Sebaiknya Anda memilih corak sofa yang menjadi focal point atau pemanis ruangan sehingga dapat memberikan kesan sederhana yang lebih natural.

Demikian artikel tentang cara memilih sofa ruang tamu yang bisa dijadikan referensi untuk menambah kenyamanan interor rumah Anda. Ketahui juga beberapa cara memperbaiki sofa.




0 Response to "5 TIPS MEMILIH SOFA UNTUK RUANG TAMU MUNGIL"

Posting Komentar

POPULER POST

MY PING

My Ping in TotalPing.com

Contact